DUNIASOCCER.COM – Angel Di Maria kembali menjelma menjadi pemain sayap yang tampil dengan cukup impresif di musim ini. Karena hal itulah biodata Angel Di Maria kembali sering dibahas oleh media sepak bola. Terlebih Di Maria memiliki catatan karir serta prestasi yang cukup menakjubkan.
Musim panas lalu, Angel Di Maria memutuskan bergabung dengan Juventus dari PSG. Kepindahan pemain Argentina tersebut rupanya merupakan keputusan yang tepat karena performanya kian meningkat. Bahkan baru-baru ini Di Maria berhasil menjadi pahlawan yang menyelamatkan Juventus.
Karir
Biodata Angel Di Maria pasti akan disertakan ketika membahas perjalanan karir pemain tersebut. Angel di Maria lahir di 14 Februari 1988 tepatnya di kota Rosario. Kini Di Maria bermain untuk Juventus dan berposisi sebagai pemain sayap.
Tahun 2001 Angel Di Maria memulai karir juniornya di Rosario Central dan debut senior 5 tahun kemudian. Angel Di Maria kemudian bergabung dengan Benfica setelah dua tahun membela tim senior Rosario Central. Pemain tersebut berhasil mempersembahkan gelar Primeira Liga sebelum pindah di tahun 2010.
Setelah Benfica, Angel Di Maria kemudian bergabung dengan Real Madrid yang membutuhkan biaya sebesar 25 juta Euro. Bersama Real Madrid, Angel Di Maria berhasil meraih beberapa gelar seperti Liga Utama Spanyol ditambah trofi Liga Champions. Bursa transfer 2014, Angel Di Maria kemudian pindah ke Manchester United.
Angel Di Maria baru satu musim di Manchester United ketika dikabarkan dijual pada PSG. Di Maria menghabiskan sekitar 7 musim di Paris dan mencatatkan berbagai trofi untuk klubnya. Baru di tahun 2022 kemarin, pemain Timnas Argentina tersebut resmi pindah ke Juventus dengan gratis seiring berakhirnya kontrak dengan PSG.
Bermain sejak kelompok umur, Angel Di Maria mendapat panggilan pertamanya di Timnas Senior Argentina pada tahun 2008. Sejauh ini Di Maria sudah mencatatkan lebih dari 50 caps untuk Timnas negaranya itu. Angel Di Maria juga telah mewakili Argentina dalam beberapa edisi Piala Dunia.
Jadi Pahlawan Juventus
Jumat tanggal 24 Februari kemarin, Juventus melakoni pertandingan babak knock out di Piala Eropa dengan melawan Nantes. Juventus akhirnya berhasil mengalahkan Nantes setelah di leg pertama hanya mampu menahan imbang. Akhirnya dengan skor agregat 4-1, Juventus berhak melaju ke babak 16 besar.
Kemenangan Juventus tersebut disebabkan oleh Angel Di Maria yang mampu mencetak hattrick di laga tersebut. Angel Di Maria mencatatkan 2 gol di babak pertama dan satu kali di babak terakhir. Berkat tambahan 3 gol tersebut, Juventus menyingkirkan Nantes dari Liga Eropa.
Berkat kemenangan yang diperoleh Juventus tersebut, Angel Di Maria dinobatkan sebagai pahlawan klub. Di Maria juga dinobatkan sebagai pencetak gol tertua kedua di Liga Eropa. Sedangkan tempat pertama ditempati oleh Zlatan Ibrahimovic yang merupakan pemain AC Milan.
Masa Depan Angel Di Maria
Juventus berhasil mendapatkan servis yang menakjubkan dari Angel Di Maria di musim ini. Di Maria bahkan menjadi kekuatan utama di lini depan bersama dengan Dusan Vlahovic. Meskipun tampil apik, namun Juventus belum memberikan kepastian mengenai masa depan Di Maria.
Kabarnya Juventus memutuskan untuk menunda keputusan kontrak hingga akhir musim. Pihak Bianconeri masih ingin memastikan kelolosan klubnya di Liga Champions. Jika gagal mencapai target tersebut, kemungkinan gaji Angel Di Maria akan mengalami pemotongan.
Ditengah spekulasi mengenai kontrak Angel Di Maria, sang pemain dikabarkan akan kembali ke Argentina. Sang pemain kabarnya akan bergabung dengan Rosasio Central di sisa masa karirnya. Kini tinggal menunggu hasil akhir yang diperoleh Juventus pada penghujung musim nanti.
Biodata Angel Di Maria kembali dibahas oleh publik setelah pemain tersebut menjadi pahlawan Juventus. Secara mengejutkan Di Maria mampu mencetak hatrick di kompetisi Liga Eropa. Namun ditengah penampilan impresif Di Maria, kelanjutan kontraknya dengan Juventus justru masih belum mendapat kepastian.***