DUNIASOCCER.COM – Kevin De Bruyne adalah salah satu pemain Manchester City yang memiliki peran sangat krusial di setiap laganya. Karena hal itulah biodata Kevin De Bruyne bukanlah hal yang asing khususnya untuk penggemar Liga Inggris. Pemain tersebut memang selalu menjadi andalan Pep Guardiola di setiap laganya.
Berposisi sebagai playmaker, Kevin De Bruyne berhasil membantu Manchester City meraih kemenangan di setiap laganya. Bukan hanya tampil apik bersama The Citizens, De Bruyne juga menjadi andalan di Timnas Belgia. Namun beberapa waktu De Bruyne sempat tidak dimainkan sehingga menimbulkan tanda tanya.
Karir
Sebagai pemain sepak bola biodata Kevin De Bruyne sering kali disebut oleh media. Kevin De Bruyne merupakan pemain sepak bola kelahiran Belgia pada tanggal 28 Juni 1991. Memiliki tinggi 181, De Bruyne berposisi sebagai gelandang serang di klub Manchester United.
Kevin De Bruyne memulai karir mudanya di klub Gent pada tahun 2003. Tahun 2008, De Bruyne resmi debut di tim senior bersama Racing Genk. Pemain tersebut sempat bergabung dengan Chelsea dan pernah juga menjadi bagian dari Werder Bremen serta Wolfsburg.
Akhir Agustus tahun 2015 lalu, Manchester City resmi merekrut Kevin De Bruyne yang saat itu pemain Wolfsburg. Bahkan kedatangan pemain Belgia itu menjadi transfer termahal Liga Inggris karena menelan biaya 75 juta euro. Manchester City sendiri mengontrak pemain tersebut dengan jangka waktu 6 tahun lamanya.
Kevin De Bruyne memilih Timnas Belgia meskipun berhak memiliki kewarganegaraan Inggris dari ibunya. Pemain tersebut memulai debut bersama Timnas U-19 di tahun 2009 dan bergabung dengan tim senior satu tahun setelahnya. Semenjak saat itu, Kevin De Bruyne hampir tidak pernah absen bersama Timnas Belgia.
Playmaker Andalan
Kevin De Bruyne dinobatkan sebagai pemain sepak bola dengan bakat paling lengkap di dunia. Hal tersebut dikarenakan De Bruyne bisa bermain hampir di semua posisi selain perannya sebagai gelandang serang. Bahkan Manchester City juga sering menempatkannya sebagai striker kedua dan penyerang sayap.
Kemampuan dari Kevin De Bruyne itulah yang membuat pemain tersebut selalu menjadi andalan Manchester City. Visi bermain yang dilengkapi dengan bakat yang mumpuni mampu membantu The Citizens meraih kemenangan dalam setiap laga. Karena hal itulah Pep Guardiola mempercayakan posisi playmaker pada pemain Timnas Belgia itu.
Berkat kemampuan Kevin De Bruyne mengatur ritme permainan, Manchester City berhasil meraih banyak gelar. Total 4 gelar di Liga Inggris yang berhasil diraih Manchester City bersama Kevin De Bruyne. Prestasi terbaik sang pemain bersama The Citizens adalah peraihan treble winner di tingkat Inggris tepatnya pada musim 2018-2019.
Hingga kini, Kevin De Bruyne telah turun dalam 228 pertandingan Liga Inggris bersama Manchester City. Catatan tersebut belum termasuk laga yang diikuti di Liga Champions dan beberapa kompetisi lokal seperti Piala FA dan lain-lain. Dari catatan tersebut dapat diketahui jika Kevin De Bruyne adalah nyawa dari setiap permainan Manchester City.
Sempat Tak Dimainkan
Peran penting Kevin De Bruyne sebagai nyawa juga terlihat di pertandingan Manchester City melawan Tottenham Hotspur pada 5 Februari kemarin. Ketiadaan pemain Belgia itu di lapangan membuat The Citizens dikalahkan oleh Tottenham Hotspur. Hal tersebut menunjukan betapa pentingnya kehadiran De Bruyne untuk skuad Manchester City.
Sebenarnya, Kevin De Bruyne tidak sepenuhnya absen dari lapangan di laga tersebut. Pep Guardiola sempat memasukkan sang Playmaker diĀ menit ke-59 menggantikan Riyad Mahrez. Namun usaha tersebut sia-sia karena Manchester City sudah kebobolan satu gol di menit ke-15.
Keputusan Pep Guardiola yang mencadangkan pemain sekelas Kevin De Bruyne tentu membawa kemarahan penggemar Manchester City. Guardiola kemudian melakukan pembelaan dengan mengatakan jika tidak semua strategi permainan menggunakan De Bruyne. Karena hal itulah di laga-laga tertentu sang pelatih akan mencadangkannya.
Biodata Kevin De Bruyne sangat sering dibicarakan mengingat pemain tersebut merupakan playmaker utama Manchester City. Dengan posisinya tersebut, tidak heran jika De Bruyne selalu menjadi andalan di setiap laga. Bukan hanya di tingkat klub, pemain berusia 31 tahun itu juga menjadi andalan di Timnas Belgia.***